Orang Amerika punya anggapan, orang terhormat adalah mendapatkan sukses
dalam hidupnya, entah dibidang perdagangan, ilmu dan pengetahuan,
industri, entahlah di bidang ketentaraan atau politik. Orang Jepang
punya anggapan, orang terhormat adalah yang mempunyai banyak sahabat.
Orang Jawa dahulu punya anggapan yang lain lagi,orang yang
terhormat adalah yang mempunyai kekuasaan atas sesamanya, yang
menentukan hidup dan mati mereka, ini kata Pramudya Ananta toer.
Padahal predikat terhormat pada diri seseorang sebetulnya sangat
sederhana, ketika seseorang banyak memberikan manfaat pada orang lain,
maka dengan sendirinya dia akan mendapatkan predikat tersebut, dan
predikat itu yang memberikannya adalah orang-orang yang menghormati
karena jasa-jasanya, jadi bukanlah karena posisi, pangkat dan
jabatannya, justeru kadang kala posisi,pangkat dan jabatan tidak
memberikan kehormatan pada orang yang memilikinya, apabila dia salah
dalam memanfaatkan hal tersebut.
Kebanyakan dari pemimpin kita mengadaptasi dari anggapan orang Jawa,
orang terhormat adalah, orang yang mempunyai kekuasaan atas sesamanya,
yang menentukan hidup dan mati mereka, pemaknaan seperti ini diterapkan
dalam kehidupannnya, maka ketika dia berkuasa maka dia paksakan orang
lain harus hormat kepadanya, padahal dia sendiri tidak punya kehormatan
atas kekuasaan tersebut, hal ini dikarenakan prilaku yang buruk,
korupsi, menindas sesama bahkan menzolimi orang-orang yang ada
dibawahnya, inilah kekuasaan yang tidak memberikan kehormatan apa-apa.
Betapa banyak yang kita lihat Pemimpin yang gila hormat, salah sedikit
saja aturan protokoler penyambutannya apa bila dia berkunjung kesuatu
daerah/tempat, maka habislah bawahannya yang mengatur penyambutan
tersebut, sikap seperti ini adalah warisan feodal yang terus
dilestarikan oleh para pemimpin kita, orang-orang seperti ini, ketika
dia sudah tidak memiliki kekuasaan lagi biasanya akan terkena penyakit
Post Power syndrome, sudah tidak punya kekuasaan dan kehormatan tapi
masih merasa berkuasa dan tetap minta dihormati.
Tidak memiliki rasa kebangsaan juga bisa membuat orang lain hilang rasa
hormatnya pada kita, adanya rasa kebangsaan akan mempertegas sikap hidup
dan membangun kehormatan dalam diri setiap orang, dengan rasa
kebangsaan akan timbul keinginan membangun kebersamaan, komunitas
sebangsa yang membuat hidup akan terasa lebih hidup dan bermanfaat,
seperti apa yang dikatakan seorang pemimpin Mesir yang termasyur,
Mustafa Kamil;
“Oleh karena rasa kebangsaanlah, maka bangsa-bangsa yang
terkebelakang lekas mencapai peradaban, kebesaran dan kekuasaan. Rasa
kebangsaanlah yang menjadi darah yang mengalir dalam urat-urat bangsa
yang kuat dan rasa kebansaanlah yangn memberi hidup kepada tiap-tiap
manusia yang hidup”
Bagaimana anggapan orang Indonesia tentang orang terhormat ? Aku tak tahu, kata Pramudya Ananta Toer. Tetapi baik di Amerika, Jepang, Indonesia, atau bagian dunia manapun, barangsaiapa mempunyai sumbangan pada kemanusiaan, dia tetap terhormat sepanjang jaman, bukan kehormatan sementara. Mungkin orang itu tidak mendapatkan sesuatu sukses dalam hidupnya, mungkin dia tidak mempunyai sahabat, mungkin dia tidak mempunyai kekuasaan barang sesuilpun, namun umat manusia akan menghormati karena jasa-jasanya.
Bagaimana anggapan orang Indonesia tentang orang terhormat ? Aku tak tahu, kata Pramudya Ananta Toer. Tetapi baik di Amerika, Jepang, Indonesia, atau bagian dunia manapun, barangsaiapa mempunyai sumbangan pada kemanusiaan, dia tetap terhormat sepanjang jaman, bukan kehormatan sementara. Mungkin orang itu tidak mendapatkan sesuatu sukses dalam hidupnya, mungkin dia tidak mempunyai sahabat, mungkin dia tidak mempunyai kekuasaan barang sesuilpun, namun umat manusia akan menghormati karena jasa-jasanya.
Ketika hidup tanpa memberi manfaat apa-apa baik pada diri sendiri maupun bagi orang lain, maka kita akan hidup tanpa kehormatan.
Apakah kita ingin menjadi orang terhormat ? jadilah orang yang banyak bermanfaat…..
oleh ajinatha
2 comments: (+add yours?)
kalu menurunku ch biasa aja karna kurang menariK and kurang mengesankan , tetapi sudah cukup bagus karna hanya kurang menarik !!!!! PERBAIKI LG . OK
mbagus banget gan kunjungi juga Delapan Tanda Gila Kehormatan
http://www.hadiantoko.net/2015/09/delapan-tanda-anda-mulai-gila-kehormatan.html
Post a Comment